Hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Tegal, Senin (8/4/2019) malam. Masih menyisakan genangan air di beberapa wilayah Kabupaten Tegal. Air setinggi setengah lutut orang dewasa masih belum surut di RT 27 RW 6 Desa Pesarean Kecamatan Adiwerna Kabupaten Tegal, hingga Selasa (9/4/2019) pagi ini.
Dari pantauan dilapangan, warga yang rumahnya tergenang air masih sibuk menguras, namun diluar rumah genangan masih tinggi sehingga pembuangan airnya susah harus menunggu sampai surut.
Salah seorang warga Desa Pesarean Andri mengatakan, kalau didaerahnya memang ketika hujan deras sangat rawan banjir. "Hujan semalam mengakibatkan banjir genangan air, kami pun siaga dari semalam," katanya.
Andri yang rumah dan gudangnya terendam air hingga pagi ini berusaha terus menguras air hingga surut. "Gudang kami libur dulu, sebab terendam air," eluhnya.
Warga lain di Desa Adiwerna, Heru juga mengatakan hal serupa, akibat hujan deras kendaraan motornya sampai tergenang air. "Disini daerah yang saluran irigasinya kurang memadai, sehingga ketika hujan deras maka banjir," jelasnya.
Dia berharap, kedepan ada solusi baik dari Pemerintah Desa maupun Kabupaten agar ketika hujan deras tidak terjadi banjir dan genangan air yang membuat warga panik.
(slawiayu/siswandi)Desa : Pesarean, Kecamatan : Adiwerna, Kab. Tegal