Pawai Obor Muharrom SlawiAyu Dimeriahkan Ratusan Santri

Slawi (15/09/2019) dilaksanakan kegiatan pawai obor dalam rangka untuk memperingati bulan muharrom, acara ini diikuti oleh ratusan santri dari berbagai pondok pesantren di kabupaten Tegal.

Para santri berjalan kaki dari rumah dinas bupati Tegal menuju alun-alun hanggawana sambil membawa obor, bahkan beberapa santri putra menyajikan atraksi api sembur.

Sepanjang jalan para santri melantunkan sholawat nabi, sebagai penghormatan kepada Nabi Muhammad yang telah memberikan pencerahan kepada ummat.

Pawai obor berakhir di alun-alun hanggawana dengan disambut oleh hadroh di panggung utama, acara malam muharom 2024 ini menjadi hiburan tersendiri bagi masyarakat Slawi dan sekitarnya

Siti Uviyanti, salah seorang warga yang asyik mengabadikan pawai taaruf obor muharom mengatakan jika kegiatan bertajuk keagamaan seperti ini bisa menjadi hiburan tersendiri.

"Jarang-jarang ya di Slawi (kabupaten Tegal) ada pawai malam-malam membawa obor, apalagi santri yang ikut semuanya melantunkan sholawat. Keren keren" kata Uvi.

Semoga dengan adanya Pawai Obor Muharrom SlawiAyu dapat membantu memeriahkan tahun baru islam, serta mengingatkan kepada masyarakat bahwa ummat islam juga memiliki tahun hijriyah.

(slawiayu/roy)

FBS Indonesia

Desa : Slawi Kulon, Kecamatan : Slawi, Kab. Tegal