Pengertian dan Kerja Influencer yang Jarang Orang Ketahui - Semakin ke sini semakin banyak jenis pekerjaan yang bisa Anda lakukan sesuai dengan skill Anda, tentunya ada ruang lingkup yang musti dipahami serta dipelajari terlebih dahulu untuk menjadi influencer yang sukses. Banyaknya pekerjaan di zaman dahulu, masih kalah jauh saat zaman millenial 2024 ini. Mungkin sebagian orang pada zaman dahulu lebih suka jadi petani di sawah mereka sendiri, atau yang terlihat keren yaitu bekerja kantoran di pabrik atau pemerintahan.
Nyatanya menjadi pegawai negeri sipil alias PNS bukan pilihan anak muda sekarang, sebagian PNS muda yang diterima formasi tahun lalu mengaku jika sebenarnya ingin bekerja mengikuti perkembangan digital. Sekarang banyak anak muda yang ingin sekali menjadi terkenal dan banyak pengikutnya, setidaknya bisa menjadi idola oleh sebagian orang dan keinginannya bisa orang lain ikuti. Begitulah pekerjaan anak muda pada era sekarang yang jauh dari sawah dan kertas-kertas.
Pekerjaan tersebut biasa kita sebut sebagai influencer, pengertian dan kerja influencer memang sangat jarang terdengar bahkan terasa begitu asing. Padahal pekerjaan tersebut ada dan sudah bersandingan bersama kita yang bekerja seperti biasa.
Konsep dasar influencer yakni memberikan pengaruh (dalam hal ini harusnya positif) bagi pengikutnya, karena itulah ada ceruk-ceruk tersendiri pada dunia influencer. Ada yang hanya membahas tentang kura-kura seperti youtuber asal Tegal bernama Galuh Cuisine, ada juga yang hanya membahas tentang kopi atau sejenisnya.
Maka dari itu penyematan artis sebagai influencer bukan hal yang salah, tapi penyematan artis sebagai satu-satunya influencer itulah yang merupakan kesalahan. Pasalnya ada banyak jenis pekerjaan yang bisa kita anggap sebagai influencer. Berikut pekerjaan atau hal yang Anda lakukan sebagai influencer.
Blogger
Pengertian dan kerja influencer juga bisa berkaitan oleh blogger. Walaupun mereka bekerja terlihat sepele seperti menulis saja namun mereka termasuk influencer. Mungkin Anda masih kurang paham mana letak influencer dari seorang blogger. Padahal mereka hanya menciptakan tulisan di internet belaka. Apakah tulisan yang influencer tulis di internet berpengah bagi kehidupan masyarakat?
Jenis pekerjaan blogger adalah sebuah ide baru dalam menghasilkan uang dari internet (baca : dunia digital) dengan menciptakan karya berupa tulisan seperti (artikel, berita, visual, dll) sehingga orang lain seperti Anda dapat mendapatkan berbagai informasi yang bisa dicari melalui google.
Tentu blogger secara tidak langsung mempunyai pengaruh yang kuat bagi masyarakat. Tulisan influencer blogger secara tidak langsung dan sewaktu-waktu akan masyarakat baca, itu sebuah hal yang pasti. Hal ini yang menjadi sebab blogger atau penulis bisa kita sebut influencer. Apa yang masyarakat baca tentu akan mempengaruhi pola pikir masyarakat, tentunya ini tulisan dari influencer.
Namun nasib para blogger sepertinya belum menjadi pekerjaan yang dianggap layak bagi masyarakat, contoh nyata di Kabupaten Tegal ketika ada blogger yang sedang memperkenalkan diri dan biografi singkatnya, pasti orang lain akan menganggap Blogger adalah sebuah pekerjaan yang aneh dan tidak lazim.
"Cuma dirumah saja tapi kok punya uang? Pasti ngepet itu", kata emak-emak sekitar.
Vlogger
Satu lagi yang masuk dalam kategori influencer yakni vlogger, pengertian dan kerja influencer ini juga termasuk dalam dunia modeling. Modeling di sini bisa termasuk dalam aplikasi Instagram, Tiktok dan sejenisnya. Seorang model jika menyuarakan sesuatu lewat gambar maupun video tentu akan menarik simpati orang yang lain. Apa yang mereka lukis atau gambar dari sebuah foto akan menggugah hati orang yang melihat.
Begitu juga bagi vlogger yang sangat aktif dalam dunia video dan influencer. Hampir sama dengan model, tentu vlogger lebih kompleks karena menampilkan video-video. Tentu pengaruhnya lebih mudah masyarakat pahami melalui gambar bergerak atau video.
Begitulah pengertian dan kerja influencer yang perlu Anda pahami. Barangkali Anda tertarik jadi influencer?
(slawiayu/roy)Desa : Kalisapu, Kecamatan : Slawi, Kab. Tegal