Wakil bupati Tegal, Sabilillah Ardie hari sabtu kemarin menggandeng komunitas Tegal Cybersecurity. Dalam acara yang bisa dibilang santai tersebut, mengangkat tema Pentingnya Keamanan Data Pribadi. Sebelum membahas lebih lanjut mengenai apa itu Tegal Cybersecurity Club dan Keamanan Data Pribadi, perlu Anda ketahui apa itu data pribadi?
Jika kita merujuk pada publikasi KOMINFO mengenai Data Pribadi Sistem Elektronik bahwa
Data Pribadi adalah data mengenai seseorang yang disimpan dan dijaga akan kebenarannya dan dilindungi kerahasiaannya.
Maka bisa kita tarik kesimpulan bahwa data pribadi itu sesuatu yang wajib dijaga informasinya oleh orang tersebut, karena jika informasi tersebut telah berpindah tangan maka dapat dimanfaatkan menjadi sesuatu.
Upload Foto KTP di Medsos
Sabilillah Ardie menjelaskan bahwa sebagian besar masyarakat Indonesia tidak sadar data pribadinya telah dicuri, bahkan menyerahkan secara suka rela kepada pihak lain.
"Banyak orang yang suka rela upload foto KTP dan KK ke aplikasi pinjaman online, misalnya. atau parahnya upload foto KTP di facebook atau instagram, maksudnya apa coba?" kata Ardie.
Ini menjadi perhatian penting karena banyak orang yang mengunggah foto KTP dan KK di akun facebook atau instagram masing-masing, ini sebenarnya bisa menjadi hal berbahaya karena dapat disalahgunakan orang lain.
Bahkan narasumber lain M. Ali Sukron mengatakan "Ada orang niatnya menolong korban kecelakaan atau dompet jatuh, tapi memposting foto KTP secara jelas. Demi keamanan ya jelas itu salah, seharusnya ada bagian yang disensor sedikit misal NIK dan Tanggal lahir."
Tim slawi ayu mencoba mencari kata kunci di facebook yang berkaitan dengan KTP, kami menemukan tidak sedikit yang upload foto KTP. Bahkan ketik kami melihat akun Disdukcapil, ada juga orang yang menanyakan sesuatu dengan menyertakan NIK maupun foto KTP.
Acara ini diakhiri dengan role play (tutorial) cara mencuri nomor whatsapp orang lain kemudian digunakan untuk meminta sejumlah uang, tentu saja sebagai pembelajaran saja agar peserta lebih waspada jika mendapati hal tidak wajar.
Tegal Cyber Security Club
Komunitas cybersecurity ini muncul dari keresahan sekelompok pemuda pemerhati IT di Tegal, karena banyaknya penyimpangan dan kejahatan dilakukan menggunakan IT.
Singkat cerita mas Ardie menggandeng para pemuda ini untuk menjadikan perkumpulan yang peduli akan keamanan data khususnya di kabupaten Tegal. Target paling dasar ialah mensosialisasikan kepada masyarakat Tegal untuk lebih waspada, karena kejahatan di dunia maya saat ini cukup memprihatinkan.
Jika Anda berminat dengan acara Keamanan Data Pribadi bisa menghubungi bapak Wakil Bupati Tegal Sabilillah Ardie (@sabilillah_ardie) melalui DM instagram, atau jika Anda berminat bergabung dengan Tegal Cybersecurity bisa menghubungi Bang Roy Han (@bangroyhan) melalui DM instagram.
(slawiayu/roy)Desa : Slawi Kulon, Kecamatan : Slawi, Kab. Tegal